Desain

7 Software Desain Grafis Terbaik dan Terpopuler

×

7 Software Desain Grafis Terbaik dan Terpopuler

Sebarkan artikel ini
software desain grafis
software desain grafis

Apakah Anda sedang membutuhkan dan mencari software desain grafis yang terbaik? Perangkat lunak untuk menggambar atau mendesain memang dibutuhkan oleh para desainer grafis untuk membantu pekerjaannya.

Sampai sejauh ini, Anda bisa menemukan ada banyak pilihan perangkat lunak yang bisa dipilih dan digunakan. Ada perangkat lunak gratis, ada juga yang berbayar.

Dalam tulisan ini, kami akan memberikan beberapa pilihan untuk Anda dalam memilih software untuk mendesain grafis. Pilihlah sesuai dengan kebutuhan dan Anda juga bisa mengirakan mana yang sepertinya paling cocok untuk pekerjaan.

7 Software Desain Grafis Populer

software desain grafis
software desain grafis

Ragam jenis software hadir untuk membantu para desainer grafis dalam menyelesaikan pekerjaan atau karyanya. Meskipun banyak perangkat terlihat memiliki fitur mirip, Anda perlu untuk menentukan yang sesuai dengan kebutuhan.

1. Adope Photoshop

Software desain grafis populer yang pertama adalah Adobe Photoshop. Mungkin Anda sudah sering mendengar nama perangkat ini atau mungkin sudah mengenalnya.

Photoshop memang sudah banyak digunakan orang untuk kebutuhan mendesain visual karena menawarkan berbagai fitur untuk mengedit foto maupun gambar. Software ini cocok bukan hanya untuk para profesional, tapi juga untuk pemula.

Dengan perangkat ini, Anda bisa memotong atau menyatukan gambar, mengganti warna, dan hal lainnya. Tentunya ada banyak pekerjaan yang menggunakan perangkat ini, terutama di dalam bidang fotografi.

2. Adobe Illustrator

Perangkat yang kedua adalah Adobe Illustrator. Perangkat ini masih satu keluarga dengan Photoshop namun Illustrator lebih berfokus kepada pembuatan ilustrasi.

Ilustrasi yang dihasilkan adalah visual berbasis vektor sehingga hasilnya beresolusi tinggi atau tidak pecah. Software desain grafis ini banyak digunakan dalam pembuatan ilustrasi, logo, kemasan produk, serta desain lainnya.

3. CorelDraw Graphics Suite

Mirip seperti Illustrator, CorelDraw Graphics Suite juga membantu menghasilkan gambar berbasis vektor. Dengan menggunakan perangkat ini, Anda juga bisa membuat desain ilustrasi dan logo.

Anda juga bisa mengeksport hasil karya menjadi beragam jenis format dokumen. Dengan adanya fitur-fitur yang mendukung dan mudah digunakan, Anda bisa bekerja dan membuat karya dengan lebih efisien.

4. Canva

Canva adalah software desain grafis yang sangat mudah untuk digunakan dan bisa digunakan secara gratis. Anda bisa menggunakan perangkat ini untuk membuat CV, slide presentasi, poster, dan desain lainnya.

Perangkat ini juga bisa digunakan melalui perangkat apa pun. Selain itu, Canva menawarkan banyak sekali pilihan template yang bisa digunakan.

Jika Anda berlangganan, manfaat fitur Canva pun akan semakin terasa. Jadi perangkat ini lebih cocok untuk para desainer grafis yang membutuhkan software cepat, mudah, dan tidak memungut biaya.

5. Sketch

Software desain grafis selanjutnya adalah Sketch. Perangkat ini biasanya digunakan ketika Anda ingin membuat desain user interface atau UI. Sketch juga menggunakan vektor sehingga dapat digunakan untuk pembuatan ilustrasi atau logo.

Sketch bisa menjadi pilihan bagi Anda yang menggunakan perangkat berbasis macOS. Keunggulan lainnya dari software ini adalah Anda bisa mempunyai lisensi penggunaannya dengan membayar sekali.

6. Affinity Designer

Affinity Designer adalah perangkat alternatif dari keluarga Adobe. Software desain grafis ini mempunyai tampilan dan fitur yang mirip dengan software Adobe, namun memiliki kelebihan. Software ini lebih mudah untuk digunakan daripada Illustrator.

Kelebihan lainnya adalah dari segi harga, Affinity Designer menetapkan biaya langganan terjangkau. Meskipun begitu, fiturnya tidak kalah baik. Sistem langganannya juga cukup melakukan langganan satu kali untuk bisa digunakan seumur hidup.

7. Vectr

Software desain grafis yang terakhir dalam daftar kami adalah Vectr. Vectr adalah software gratis berbasis vektor yang digunakan untuk membuat desain, seperti desain kaos maupun desain website.

Tampilan dari Vectr terbilang sederhana sehingga mudah untuk dimengerti. Anda juga bisa dengan mudah mengerjakan proyek melalui perangkat berbeda. Selain itu, Vectr juga tersambung dengan WordPress.

Selain daftar di atas, masih ada banyak pilihan perangkat lunak khusus desain grafis yang dapat dipilih. Dengan menggunakan perangkat-perangkat di atas, Anda bisa semakin mengembangkan kemampuan menggambar.

Anda bisa mempertimbangkan perangkat mana yang akan digunakan berdasarkan keunggulan dari tiap software. Selain itu, jangan lupa juga untuk mempertimbangkan software desain grafis mana yang dipilih berdasarkan kebutuhan desain.